Monday, September 1, 2008

FPI cs Datangi Jalan Nusantara

Sumber: Tribun Timur, Makassar
Minggu, 31-08-2008 
FPI cs Datangi Jalan Nusantara
Makassar, Tribun - Front Pembela Islam (FPI) Sulawesi Selatan bersama sejumlah ormas Islam di Kota Makassar menggelar pawai simpatik keliling Kota Makassar, Sabtu (30/8). Pawai antimaksiat, judi, minuman beralkohol, dan narkoba itu digelar dalam rangka menyambut bulan Ramadan 1429 H.
 
Beberapa ormas Islam yang akan berpartisipasi dalam pawai itu di antaranya FPI, Forum Umat Islam (FUI) Sulsel, Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Sulsel, Barisan Pemuda Islam, KPPSI, dan sejumlah aktivis dari beberapa ormas Islam lainnya.
Beberapa lokasi yang dilintasi peserta pawai itu adalah Jl Nusantara, Jl Tentara Pelajar, Penghibur, Jl Sulawesi, dan Jl Pasar Ikan. Lokasi ini sengaja dipilih karena di lokasi itulah banyak berdiri tempat hiburan malam.
Seruan tersebut menyusul kian maraknya tempat-tempat maksiat dan judi dengan berbagai kedok di kota ini. Ada dengan sebagai tempat hiburan, panti pijat, salon, panti refleksi, tempat bernyanyi, studio cinema, karaoke, dan berbagai kedok lainnya.
Pawai dengan menggunakan kendaraan bermotor itu star dari Masjid Al Markas Al Islami Jenderal M Jusuf. Finis di halaman Kantor Radio Republik Indonesia (RRI) di Jl Riburane, Makassar.
Pemimpin FPI Sulsel Habib Mahmud, Humas HTI Sulsel Hasanuddin Rasyid, dan Dewan Syuro KPPSI Sulsel KH M Sirajuddin terlihat di antara peserta pawai. Jumlah peserta pawai diperkirakan lebih 200 orang.(jum)

Polisi Mengawal
PADA sepanjang jalan yang dilintasi, peserta pawai meneriakkan yel-yel dan seruan penutupan THM dan lokasi-lokasi yang kerap digunakan sebagai tempat prostitusi, judi, miras, dan narkoba. Hingga selesainya pawai, aksi tersebut berlangsung lancar dan damai.
Selama konvoi, dua unit mobil patroli dan beberapa motor yang dikendarai polisi dari jajaran Polwiltabes Makassar terlihat mengawal pawai tersebut sejak star hingga finis.


--
Tribun Timur,
Surat Kabar Terbesar di Makassar
http://www.tribun-timur.com

FORUM DISKUSI PEMBACA TRIBUN TIMUR
tribun.freeforums.org

Usefull Links:

http://jurnalisme-makassar.blogspot.com
http://jurnalisme-tv.blogspot.com
http://jurnalisme-radio.blogspot.com
http://jurnalisme-blog.blogspot.com
http://makassar-updating.blogspot.com
http://makassar-bugis.blogspot.com

No comments: