Sunday, March 7, 2010

HMI Makassar Tak Akan Berhenti Demo Sampai Kapolda Sulsel Dicopot | Tribun Timur

HMI Makassar Tak Akan Berhenti Demo Sampai Kapolda Sulsel Dicopot | Tribun Timur

Makassar News

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Makassar, Akmal Sakti, menegaskan, tidak akan berhenti melakukan aksi unjuk rasa di Kota Makassar.


HMI, menurut Akmal, akan terus berunjuk rasa sampai tujuan mereka tercapai yakni dicopotnya Kapolri Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri dan Kapolda Sulsel, Irjen Polisi Adang Rochjana.

"Jika aksi dihentikan, maka aparat akan terus bertindak represif kepada mahasiswa yang berunjuk rasa guna menekan pemerintah menyelesaikan kasus Bank century," katanya.

Menurutnya, mereka akan melakukan aksi unjuk rasa pada hari Senin besok dengan jumlah mahasiswa yang lebih besar. Mengenai tempatnya, Akmal mengatakan masih dalam koordinasi dengan sesama pengurus HMI. (*)


wahh, nampaknya semester ini mahasiswa bakalan banyak "libur"nya. Bayangkan saja kalau tiap kampus memblokir jalanan di depan kampusnya.. Mahasiswa terlambat, dosen pun ikut telat. Belum lagi mahasiswa yang ikut aksi. "libur" kan ??

No comments: